MENERAPKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SMK PADA MATA PELAJARAN PRODUKTIF

Ari A. Ramadhan, Syamsuri Hasan, Kamin Sumardi

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya peningkatan hasil belajar dan  aktivitas siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Head Together pada mata pelajaran Sistem Refrigerasi kelas X TP B SMK Negeri I Cimahi Tahun Ajaran 2013/2014. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian terdiri atas tiga siklus. Setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah soal pre-test, post test dan lembar observasi aktivitas belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan hasil belajar yang ditunjukan oleh nilai rata-rata N-Gain pada siklus I dalam kategori sedang, siklus II kategori sedang, dan siklus III kategori tinggi. Hasil rata-rata persentase aktivitas pada siklus I masuk dalam kategori sedang, pada siklus II kategori tinggi, dan siklus III kategori tinggi. Kesimpulan penelitian ini yaitu model pembelajaran kooperatif tipe NHTdapat meningkatkan hasil belajar siswa dan aktivitas belajar siswa.

Keywords


numbered head together, hasil belajar, aktivitas belajar

Full Text:

PDF

References


Ibrahim, M. (2000). Pembelajaran Kooperatif. Surabaya: University Press.

Isjoni, (2011). Cooperative Learning: Efektifitas Pembelajaran Kelompok. Bandung: Alfabeta.

Kunandar. (2012). Langkah Mudah Penelitian Tindakan Kelas Sebagai Pengembangan Profesi Guru. Jakarta: P.T Raja Grafindo Persada.

Lie, A. (2002). Cooperative Learning Mempraktikan Cooperative Learning Di Ruang-Ruang Kelas. Jakarta: Grasindo.

Rusman. (2011). Model-Model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Slavin, R. E. (2010). Cooperative Learning: Teori, Riset, dan Praktik. Bandung: Nusa Media.




DOI: https://doi.org/10.17509/jmee.v1i1.3732

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Journal of Mechaninal Engineering Education



 Indexed by:

          

 

   

ISSN: P 2356-4997

         E 2715-4734

 

View My Stats