PENERAPAN PENDEKATAN CTL UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS III SD

Rizkyta Ramadayanti, Ruswandi Hermawan, Andhin Dyas Fitriani

Abstract


pelaksanaan penelitian ini didasari karena rendahnya pemahaman konsep matematis siswa kelas III di salah satu SD kota Bandung. Permasalahan ini terjadi dikarenakan siswa kurang berpartisipasi aktif selama pembelajaran serta siswa sulit menangkap materi yang abstrak pada pembelajaran matematika. Sehingga perlu suatu pendekatan pembelajaran yang membantu pengajaran, salah satunya yaitu pendekatan CTL. Tujuan dari penelitian ini yaitu mendeskripsikan perkembangan pembelajaran serta mendeskripsikan peningkatan pemahaman konsep matematis siswa dengan menerapkan pendekatan CTL. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas dengan model penelitian yang dikenalkan oleh Kemmis Mc. Taggart.  Penelitian dilaksanakan sebanyak 2 siklus dengan subyek penelitian berjumlah 33 siswa kelas III SD. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes evaluasi, observasi partisipatif dan dokumentasi. Pemerolehan hasil data dianalisis dengan metode kualitatif dan kuantitatif. Setelah pelaksanaan dua siklus, terjadi perkembangan proses pembelajaran terlihat dari meningkatnya partisipasi siswa dalam pembelajaran serta meningkatnya pemahaman konsep matematis siswa berdasarkan ketuntasan belajar yaitu 67% pada siklus I menjadi 88% pada siklus II. Sehingga, pendekatan CTL dapat meningkatkan pemahaman konsep matematis siswa kelas III SD.

Keywords


pemahaman konsep matematis, pendekatan ctl, penelitian tindakan kelas

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.17509/jpgsd.v3i2.14069

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Terindeks :

 This work is licensed under a Creative Commons Attribution-Sharealike 4.0.