ANALISIS VISUAL POSTER PERTUNJUKAN TEATER SUNDA KIWARI TAHUN 1979-1995

Enitria Astriani, Zakarias S Soeteja, Suryadi .

Abstract


ABSTRAK

Poster adalah salah satu media komunikasi visual yang berfungsi sebagai media publikasi dan arsip artistik pada pertunjukan teater. Penelitian ini berfokus pada analisis visual poster pertunjukan teater yang diproduksi Teater Sunda Kiwari secara manual sejak tahun 1979-1995. Adapun perumusan masalah dan tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Bagaimana strategi perencanaan poster Teater Sunda Kiwari; 2) Bagaimana proses produksi poster Teater Sunda Kiwari; 3) Bagaimana visualisasi dan makna simbolis poster Teater Sunda Kiwari. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan kualitatif. Dari hasil penelitian diketahui bahwa strategi perencanaan sangat terpengaruh oleh faktor anggaran biaya dan ketersediaan waktu produksi. Teknik produksi yang digunakan adalah teknik cetak saring dengan metode transfer. Ciri poster bergaya ilustrasi simbolik dengan dominasi garis lengkung dan siluet, tipografi memenuhi unsur legibility dan readability, namun memiliki kekurangan pada konsistensi dan proporsi anatomi huruf. Ciri tata letak menggunakan symetrical balance. Penelitian ini diharapkan dapat memberi gambaran bagi peneliti lain yang ingin memperdalam dunia poster dan memberikan masukan bagi para desainer poster pertunjukan teater serta menjadi media penyebaran ilmu bagi masyarakat luas.

Kata Kunci: Poster, Tipografi, Ilustrasi, Tata Letak, Makna Simbolis, Teater.

 

ABSTRACT

The poster is one of visual communication media that serves as a medium of publication and artistic archive on theater. This study focuses on visual analysis playbills that is produced by Kiwari Sundanese Theatre manually since 1979-1995. The problem formulation and the aim of this study was to determine: ( 1 ) How the strategic planning of Kiwari Sundanese Theater’s posters; 2 ) how the process production of the poster Kiwari Sundanese Theater; 3 ) How the visualization and symbolic meaning Kiwari Sundanese theater’s posters. The method that is used in this study is descriptive qualitative analytic approach. The results show that the strategy planning is affected by the cost and availability of budgetary factors production. Production technique that is used is screen printing techniques with transfer method. Characteristic poster symbolic illustration style with a predominance of curved lines and silhouettes, typography meets the legibility and readability elements, but has shortcomings in consistency and anatomical proportions letters. Feature layout using symmetrical balance. This study is expected to give an overview for other researchers who want to deepen the world of posters and give some input for the designer of playbills and become the media of science for public.

Keywords: Poster, Typography, the Illustration, layout,

symbolic meaning,Theater


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.17509/grd%20psr.v1i3.554

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)