Analysis of the Implementation of Fitness Center Franchise Management in Bandung

Chellsea Adinda Ahadiat, Alen Rismayadi, Novrizal Achmad Novan

Abstract


Manajemen merupakan proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluari kegiatan untuk menjcapai tujuan organisasi juga memanfaatkan sumber daya secara efisien. Manajemen yang baik memanfaatkan  man, money, methods, materials, machines, and market, yang sering disingkat 6M atau manusia, uang, metode, bahan, mesin, dan pasar. Penelitian ini membahas mengenai tentang mutu manajemen dengan tujuan penulis ialah untuk mengetahui Pelaksanaan Manajemen Waralaba Pusat Kebugaran di Bandung. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi yang digunakan adalah karyawan waralaba pusat kebugaran di Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey dengan instrumen pengambilan data kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Manajemen Berdasarkan Fakta dan Pemberdayaan Karyawan berpengarh signifikan dan positif terhadap peningkatan mutu manajemen waralaba pusat kebugaran di Bandung.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Strength Conditioning and Exercise Science Journal