PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BIRKENBIHL DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA BAHASA JERMAN

Rida Choirunnisa, Nuki Nurhani, Lucky Herliawan Yanuar Amalputra

Abstract


aktif dan kurang percaya diri dalam pembelajaran. Selain itu, peserta didik juga mengalami kesulitan dalam keterampilan membaca sehingga menyebabkan hilangnya motivasi dan minat peserta didik dalam pembelajaran keterampilan membaca Bahasa Jerman. Metode pembelajaran Birkenbihl merupakan metode yang dapat membantu peserta didik meningkatkan keterampilan membaca Bahasa Jerman. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui : 1) kemampuan membaca peserta didik sebelum metode pembelajaran Birkenbihl diterapkan. 2) kemampuan membaca peserta didik setelah metode pembelajaran Birkenbihl diterapkan. 3) efektivitas penerapan metode pembelajaran Birkenbihl dalam pembelajaran keterampilan membaca Bahasa Jerman. Penelitian ini menggunakan metode Quasi Experiment (Eksperimen Semu). Populasi dalam penelitian adalah seluruh peserta didik kelas 12 MIPA 1 di SMA Negeri 15 Bandung tahun ajaran 2021/2022 sebanyak 30 orang. Terdapat perubahan situasi pembelajaran akibat adanya pandemi global yaitu Covid-19 yang menyebabkan seluruh pembelajaran dilaksanakan secara daring (online). Oleh karena itu penelitian dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Whatsapp dan Google Meet. Adapun hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa : 1) hasil rata-rata tes awal yang dilaksanakan sebelum penerapan metode pembelajaran Birkenbihl adalah 55,3, termasuk dalam kategori “kurang”. 2) hasil rata-rata tes akhir yang dilaksanakan setelah penerapan metode pembelajaran Birkenbihl adalah 84,3, termasuk dalam kategori “baik sekali”. 3) penerapan metode pembelajaran Birkenbihl dapat meningkatkan keterampilan membaca Bahasa Jerman, Berdasarkan penelitian ini, maka metode pembelajaran Birkenbihl dapat dijadikan salah satu alternatif untuk meningkatkan keterampilan membaca Bahasa Jerman.

Full Text:

PDF

References


Arikunto S. (2013). Dasar-dasar evaluasi Pendidikan. Jakarta. Bumi Aksara

Bartscher T. Ausführliche Definition im Online-Lexikon.

[Online]. Diakses dari https://wirtschaftslexikon.gabler.de/. Pada tahun [2021]

Götz dan Wellmann.(2009). Methode und Techniken der Organisation.

Höpker J.(2019). Lernmethoden – die 7 Geheimnisse der besten Schüler und Studenten. [Online]. Diakses dari https://www.habitgym.de/lernmethoden/

n.n. Definition von Lesen. [Online]. Diakses dari https://www.bmbwf.gv.at/ . Pada tahun [2021].

n.n. (2021). Sprachen lernen nach der Birkenbihl Methode. [Online]. Diakses dari https://www.jicki.de/

n.n. Lernmethode. [Online]. Diakses dari https://www.besthelp.at/lexikon/lernmethode#:~:text=Das%20Ziel%20jeder%20Lernmethode%20ist,umfangreicher%20mit%20dem%20Lerninhalt%20befasst.&text=Bei%20der%20Auswahl%20der%20richtigen,bestm%C3%B6gliche%20Lernmethode%20zu%20ermitteln.

Schütte. (2006). Einführung der Lesekompetenz. [Online]. Diakses dari https://www.grin.com/document/63110

Sudarso. (2001). Pengertian Keterampilan Membaca | Jenis dan Tujuan. [Online]. Diakses dari https://penerbitbukudeepublish.com/pengertian-keterampilan-membaca/

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung. Alfabeta. CV

Surakhmad. (1979). Definisi Metode Pembelajaran. [Online]. Diakses dari https://www.pelajaran.co.id/2019/13/pengertian-metode-pembelajaran-fungsi-tujuan-dan-jenis-metode-pembelajaran.html

Tarigan. (2008). Membaca Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Jakarta. Pusat Bahasa.

Birkenbihl V. (2010). Die Birkenbihl-Methode: 4 Lernschritte. [Online]. Diakses dari https://vera-birkenbihl.de/die-birkenbihl-methode/


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Alamat Redaksi:

Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman

FPBS Universitas Pendidikan Indonesia

Jl. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung 40154 Tlp./Fax (022) 2015411