PERILAKU PENCARIAN INFORMASI PEMUSTAKA PADA PERPUSTAKAAN MASJID (Studi Deskriptif terhadap Pemustaka pada Perpustakaan Masjid Pusdai Jawa Barat)

Linlin Nurdianti, Dinn Wahyudin, Hada Hidayat Margana

Abstract


Perilaku Pencarian Informasi Pemustaka Pada Perpustakaan Masjid Pusdai Jawa Barat.
Program Studi Perpustakaan dan Informasi Departemen Kurikulum dan Teknologi
Pendidikan, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung 2015.
Perpustakaan masjid merupakan salah satu jenis perpustakaan khusus karena koleksinya
khusus, yaitu terbatas pada bidang keagamaan atau studi agama Islam ditambah dengan
koleksi lain serta ditujukan pada pemustaka tertentu. Masalah yang menjadi kajian dalam
penelitian ini difokuskan pada kebutuhan informasi pemustaka yang berkaitan dengan studi
agama Islam, perilaku pemustaka sebelum melakukan pencarian informasi, perilaku
pemustaka pada proses pencarian informasi, perilaku pemustaka setelah melakukan
pencarian informasi, dan hambatan yang ditemukan serta perilaku pemustaka dalam
menghadapinya. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan
teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Troi dalam penelitian
menggunakan information seeking theory. Berdasarkan hasil analisis data, diketahui bahwa
kebutuhan informasi pemustaka adalah ilmu aqidah/tauhid Islam, fiqh, dan akhlak/perilaku
seorang muslim; perilaku pemustaka sebelum melakukan pencarian informasi adalah
menelaah terlebih dahulu informasi yang akan dicari; perilaku pada proses pencarian
informasi ialah mengunjungi perpustakaan dan browsing di internet; perilaku setelah
melakukan pencarian informasi ialah menyimpan informasi yang sudah diperoleh dan
memanfaatkannya untuk aktivitas/profesi sehari-harinya; hambatan yang ditemukan ialah
pemustaka tidak menemukan informasi pokok yang dibutuhkan namun menemukan
informasi lain yang bermanfaat dan keterbatasan waktu dan finansial.
Kata kunci : perpustakaan masjid, studi agama Islam, perilaku pencarian informasi,
information seeking theory

Full Text:

PDF

References


Ahmadi, A. (2009). Psikologi Umum.

Jakarta : Rineka Cipta.

Lasa. (2008). Manajemen Perpustakaan.

Yogyakarta : Gama Media.

Muhaimin. et al. (2012). Studi Islam :

Dalam Ragam Dimensi dan Pendekatan.

Jakarta : Kencana.

Sumpeno, W. (1994). Perpustakaan Masjid :

Pembinaan dan Pengembangan.

Bandung : Remaja Rosdakarya.

Suwarno, W. (2009). Psikologi Perpustakaan.

Jakarta : Sagung Seto.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.