MANFAAT HASIL PENYULUHAN USAHA PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA SEJAHTERA (UPPKS) DALAM UPAYA PEMBERDAYAAN EKONOMI KELUARGA
Abstract
Keadaan ekonomi keluarga di Desa Cililin Kecamatan Cililin Kabupaten Bandung Barat berada pada ekonomi menengah ke bawah, sehingga diberikan penyuluhan UPPKS yang bertujuan untuk meningkatkan pendapatan warga desa Cililin melalui berwirausaha maka dibentuklah kelompok UPPKS. Penelitian ini secara umum bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai manfaat hasil penyuluhan UPPKS dalam upaya pemberdayaan ekonomi keluarga di desa Cililin. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sampel total sehingga seluruh populasi dijadikan sampel penelitian yaitu sebanyak 50 orang. Hasil penelitian mengenai manfaat hasil penyuluhan UPPKS dalam upaya pemberdayaan ekonomi keluarga berkaitan dengan kemampuan pengetahuan, sikap dan keterampilan berada pada kriteria sangat tinggi. Hasil penelitian yang berkaitan dengan kemampuan pengetahuan, yaitu mengetahui tujuan UPPKS untuk meningkatkan pendapatan keluarga; yang berkaitan dengan kemampuan sikap, yaitu merasa lebih adil dalam pembagian sisa hasil usaha; yang berkaitan dengan kemampuan keterampilan, yaitu mengevaluasi kesalahan dan memecahkan masalah yang timbul dalam kehidupan ekonomi keluarga pada saat musyawarah keluarga.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Publisher Address | Alamat Redaksi
Kantor Prodi PKK FPTK UPI Lantai 2.
Jalan Setiabudhi No. 229, Kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia 40154. Telp. (022) 2013163 Pes. 34120 Fax. (022) 20136595.
Email: prodi-pkk@upi.edu