STRATEGI PENGEMBANGAN DESA MEKARJAYA MENJADI DESA WISATA DI KABUPATEN GARUT

Muhamad Faisal Ramdani, Reiza Miftah Wirakusuma

Abstract


Kabupaten Garut memiliki berbagai daya tarik wisata, namun belum adanya tempat wisata yang berbasis desa wisata. Desa Mekarjaya merupakan desa yang berlokasi di kecamatan Tarogong kaler kabupaten Garut, memiliki keindahan alam pegunungan yang sangat menarik, hampir seluruh kriteria desa wisata Jawa Barat dimiliki Desa Mekarjaya. Masyarakat sebagian besar berprofesi sebagai petani dan peternak. Keunikan Desa Mekarjaya terdapat pada ternak yang ada disana. Domba Garut menjadi ciri khas Desa Mekarjaya dengan menjadi penghasil domba Garut terbaik di Jawa Barat. Perlunya langkah strategis untuk mengembangkan Desa Mekarjaya menjadi desa wisata oleh pemerintah desa. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan strategi pengembangan yang tepat untuk diterapkan di Desa Mekarjaya melalui pendekatan SWOT dengan menganalisis faktor internal yang terdiri dari kekuatan dan kelemahan serta faktor eksternal yang terdiri dari peluang dan ancaman. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik analisis data yang digunakan adalah SWOT. Hasil penelitian ini menunjukan telah tersusunnya strategi untuk diterapkan oleh pemeritah desa untuk Desa Mekarjaya menjadi desa wisata. Saran untuk pihak masyarakat desa adalah membuat sebuah konsep perencanaan dan untuk pemerintah disarankan untuk membuat kebijakan pariwisata untuk desa wisata di Kabupaten Garut.


References


Bungin, B. (2013). Metodelogi Penelitian Sosial dan Ekonomi. Jakarta: Kencana Prenada Media.

Ibrahim. (2015). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta

Inskeep, Edward (1991). Tourism Planing. New York: Van Nostrand Reinhold.

Nasir, Mohammad. (1999). Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia

DOKUMEN

Desa Mekarjaya. (2015). Profil Desa Mekarjaya 2015. Garut: Tidak Diterbitkan.

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Garut (2015). Rekapitulasi Kunjungan Wisatawan Mancanegara dan Wisatawan Nusantara ke Obyek Wisata di Kabupaten Garut. Garut: Disbudpar.

Sastrayudha, Gumelar. (2014). Handout Srategi Pengembangan dan Pengelolaan Resort. Bandung: Tidak Diterbitkan

KUTIPAN SUMBER LAIN

Admin.(2016). http://www.central-java-tourism.com/desa-wisata/in/about.htm [20 Juni,2016]




DOI: https://doi.org/10.17509/jurel.v13i2.4982

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Jurnal Manajemen Resort & Leisure berada di bawah lisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International.