Analisa Kebutuhan Pelatihan Pegawai pada Program Studi Pendidikan Manajemen Perkantoran UPI

Adman Adman

Abstract


Ketepatan penempatan pegawai pada satu pekerjaan merupakan  suatu harapan bagi instansi untuk meningkatkan kinerja instansi. Pegawai yang bekerja pada bidang pekerjaan sesuai dengan kompetensinya memberikan dorongan secara internal pada dirinya untuk memacu kinerja. Bagaimana bagi instansi yang sudah berdiri lama, dan pegawai sudah bekerja dalam waktu yang lama? Salah satu upaya untuk menempatkan pegawai sesuai dengan bidang pekerjaannya, ialah memberikan pelatihan yang tepat. Untuk memberikan pelatihan yang tepat langkah yang tepat dilakukan adalah melakukan analisis kebutuhan pelatihan. Analisis kebutuhan pelatihan ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kompetensi pada personel pegawai. Analisis ini akan menempatkan seseorang pegawai dalam satu pelatihan yang tepat. Pelatihan yang tepat menjadi indikator kesesuaian kompetensi dengan bidang pekerjaan  pegawai.  Program Studi Manajemen Perkantoran sebagai instansi yang peduli terhadap pengembangan pegawai berupaya keras untuk menempatkan pegawai agar memiliki kesesuaian antara kopetensi dan bidang pekerjaan. 


Keywords


analisis kebutuhan pelatihan, kompetensi pegawai.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.17509/manajerial.v4i2.16524

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Adman Adman

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Creative Commons License

Jurnal Manajerial is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats