PEMBANGUNAN SISTEM INFORMASI PINTAR PENANGANAN MASALAH DAN PERAWATAN MESIN DI PT AKEBONO BRAKE ASTRA INDONESIA

Rida Indah Fariani, Adhitya Firmansyah, Pebry Halnefi Mirza

Abstract


Makalah ini membahas perbaikan dan pencegahan permasalahan pada mesin produksi pada Departemen Maintenance yang memiliki beberapa kendala.  Kendala yang terjadi yaitu belum tersedianya standardisasi laporan permasalahan mesin, sulitnya melakukan pengawasan kegiatan maintenance di area produksi, belum tersedianya riwayat pemasangan part mesin, dan pencatatan laporan serta data administrasi yang masih dilakukan secara manual. Hal ini menyebabkan sulitnya melakukan rekapitulasi dan integrasi data. Untuk mengatasi kendala yang ada maka dibangunlah sistem informasi yang mempermudah proses pemeliharaan mesin, pengelolaan laporan dan data administrasi yang dinamakan MSSAyang merupakan aplikasi berbasis web, mobile dan desktop dan dijalankan dengan jaringan intranet. Pembangunan MSSA menggunakan bahasa PHPdan C# serta basisdata SQL Server. Dari hasil implementasi, MSSA memberikan standarisasi pada laporan kegiatan maintenance, mempermudah pengawasan maintenance di area produksi, mengurangi penggunaan kertas, menurunkan jumlah total waktu penanganan permasalahan mesin, meningkatkan produktivitas produksi sebesar 7%, menghemat dana persediaan part mesin berlebih, dan mempermudah pengelolaan laporan.

Keywords


Android , C# , Maintenance Smart System Application, Metodologi Purwarupa, PHP, Sistem Informasi Maintenance

Full Text:

PDF

References


Ahmadi, Noor & Hidayah Yulianti (2017). Analisis Pemeliharaan Mesin Blowmould Dengan Metode RCM di PT.CCAI. Jurnal Optimasi Sistem Industri , Vol 16. No.2 , pp.167-176

A. Dennis, B. H. Wixom dan R. M. Roth (2018). System Analysis & Design Seventh Edition, John Wiley & Sons, Inc, 2018.

Kosasih, Wilson et al (2018). Perancangan Sistem Informasi Perawatan Mesin Menggunakan Pendekatan Analisis Berorientasi Objek. Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol. 6 No. 3, 201 – 208.

Melladya, Raena, et al (2014). Design Of Maintenance Management Information System Based On Group Technology (A Case Study in PT. Adi Putro Wirasejati Malang). Jurnal Rekayasa Dan Manajemen Sistem Industri, Vol.2 No.3

Tretten, Philip; Karim, Ramin (2014). Enhancing The Usability Of Maintenance Data Management Systems. Journal of Quality in Maintenance Engineering, Vol. 20 Iss 3 pp. 290 – 303

William et al (2013). Rancangan Sistem Informasi Perawatan Mesin Pada Pabrik Crumb Rubber PT. HB. Jurnal Teknik Industri FT USU Vol.1 No.3, April 2013.

Yuliandra, Berry, Kushisa Ata Jaeba (2017). Perancangan Sistem Informasi Perawatan Mesin Pada PT XYZ. Jurnal Rekayasa Sistem Industri Vol.6 No.1 April 2017.




DOI: https://doi.org/10.17509/manajerial.v20i2.29652

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Rida Indah Fariani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Creative Commons License

Jurnal Manajerial is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats