Simulasi Pengaruh Durasi Pengisian-Pengosongan Terhadap Performa Baterai Dinamis Asam Timbal

Ervinka Felindia, Silvi Hadila, Irfan Fajar Hidayah, Satria Pamungkas Panji Kumara, Gancang Saroja, Kurriawan Budi Pranata, Muhammad Ghufron

Abstract


Baterai dinamis asam timbal berbasis redoks adalah jenis baterai sekunder yang dapat diisi ulang atau rechargeable dengan kondisi elektrolit dialirkan melewati sel oleh pompa. Sistem baterai yang dibuat adalah simulasi menggunakan software COMSOL Multiphysics.5.1.Win.SSQ. Simulasi dilakukan pada 1 sel baterai dinamis asam timbal pada suhu kerja 300 K, volume 1000 cc, densitas arus 200 mA/cm2 dengan 4 variasi durasi pengisian-pengosongan yaitu 1 jam, 1,5 jam, 2 jam dan 2,5 jam selama satu siklus. Hasil simulasi menunjukkan bahwa bertambahnya waktu pengisian-pengosongan mampu meningkatkan tegangan kerja baterai, meningkatkkan konsentrasi dipermukaan elektroda dan jumlah ion aktif pada elektrolit. Hal ini menunjukkan bahwa pengisian baterai dinamis asam timbal dari 1 jam hingga 2,5 jam belum mencapai pengisian penuh baterai yang dibuat karena tegangan akhir belum mencapai 2,4 Volt.  Efisiensi energi pada baterai dinamis asam timbal memiliki rentang 72%-73%.



DOI: https://doi.org/10.17509/wafi.v6i2.34907

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Wahana Fisika

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Wahana Fisika e-ISSN : 2549-1989 (SK no. 0005.25491989/JI.3.1/SK.ISSN/2017.02 ) published by Physics Program ,  Universitas Pendidikan Indonesia Jl. Dr.Setiabudhi 229 Bandung. The journal is indexed by DOAJ (Directory of Open Access Journal) SINTA and Google Scholar. Contact: Here

Creative Commons License Lisensi : Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

View Stats