SAJARAH CIJULANG: KRITIK TEKS, TINJAUAN ISI, DAN TINJAUAN FUNGSI

Uyi Khodariah

Abstract


Abstrak

Penelitian terhadap naskah Sajarah Cijulang (SC) dilatarbelakangi oleh sulitnya mencari informasi naskah di masyarakat, serta pentingnya mengungkap informasi yang terkandung dalam naskah kuno sebagai hasil pemikiran masyarakat terdahulu. Penelitian ini menjawab beberapa persoalan, yakni mendeskripsikan kesalahan tulis yang terdapat pada naskah SC melalui proses kritik teks, menyajikan edisi teks dan terjemahan teks naskah SC yang mudah dibaca dan dipahami oleh pembaca masa kini, dan mendeskripsikan kandungan isi serta fungsi naskah SC. Untuk mencapai hal tersebut, dalam penelitian ini digunakan metode penelitian deskriptif analisis dan metode kajian filologi edisi standar. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi lapangan dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan adanya tiga kategori penyimpangan redaksional, adanya pengaruh Islam, Hindu, Jawa, dan Cirebon dalam teks naskah SC, serta fungsi naskah sebagai pengingat dan penghormatan terhadap leluhur.

 

Kata Kunci: naskah, kritik teks, edisi teks, kandungan teks, tinjauan fungsi

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.