MENINGKATKAN PEMBELAJARAN GERAK DASAR LONCAT TINGGI GAYA GULING PERUT MELALUI MODIFIKASI PERMAINAN TRADISIONAL PADA SISWA KELAS V SDN CIUYAH III

Widaningsih Widaningsih, Tatang Muhtar, indra safari

Abstract


Abstrak

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh tingkat rendahnya kemampuan dalam pembelajaran gerak dasar loncat tinggi gaya guling perut pada siswa kelas V SDN Ciuyah III sebagai akibat kurangnya kekreatifan dan keefektifan dalam pembelajaran dalam memberikan model, modifikasi dari mulai perencanaan, kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan akhir. Metode yang digunakan adalah metode penelitian tindakan kelas (class action research) yang terdiri dari tiga tindakan yang dilakukan kepada subyek penelitian (siswa kelas V SDN Ciuyah III yang berjumlah 32 orang). Target pencapaian penelitian ini adalah 90% sesuai dengan kriteria ketuntasan minimal (KKM) yaitu 70. Untuk mengetahui tingkat pencapaiannya dipergunakan format observasi, wawancara, catatan lapangan dan tes sebagai instrumen penelitian. Hasil analisis data membuktikan bahwa melalui modifikasi permainan tradisional mampu meningkatkan persentase gerak dasar awalan, tolakan, sikap melayang diudara dan mendarat dalam pembelajaran loncat tinggi gaya guling perut sesuai dengan tujuan pembelajaran. Sebagai akumulasi dari semua keterampilan gerak dasar loncat tinggi gaya guling perut pada hasil tes awal ketuntasan baru mencapai 37,5% atau 12 siswa, siklus I ada peningkatan menjadi 50% atau 16 siswa yang tuntas, siklus II mengalami peningkatan menjadi 68,75% atau 22 siswa yang tuntas dan pada siklus III mencapai 93,75% atau 30siswa yang memiliki ketuntasan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan modifikasi permainan tradisional mampu meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran gerak dasar loncat tinggi gaya guling perut pada siswa kelas V SDN Ciuyah III Kecamatan Cisarua Kabupaten Sumedang.

Kata Kunci :Pembelajaran, Loncat Tinggi, Gaya Guling Perut 


Full Text:

PDF

References


Daftar Pustaka

Bahagia.(2000).Prinsi-Prinsip Pengembangan dan Modifikasi

Cabang Olahraga. Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah.

Hendrayana, Y.(2007).Bermain Atletik. Bandung: UPI Press.

Kusmaedi, N.(2009).Permainan Tradisional.Bandung:UPI Press.

Muhtar, T.(2012).Atletik. Bandung:CV. Bintang WarliArtika.

Wiranataputra dkk. (2007). Teori Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Universitas Terbuka.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.




eISSN 2597-9205