Text Based Analogy (TBA) dan Conceptual Change Text (CCT) dalam Mengubah Konsepsi Siswa pada Materi Rangkaian Listrik Seri

Reza Hesti Hasibuan

Abstract


Kesalahan dalam mengidentifikasi konsep Fisika membuat siswa mengalami masalah dalam memahami konsep Fisika dan menyebabkan terjadinya miskonsepsi. Miskonsepsi menjadi salah satu penyebab utama yang membuat para siswa gagal dalam mempelajari Fisika. Konsep abstrak dalam rangkaian listrik dapat diatasi dengan mengaitkan konsep tersebut dengan pengalaman kehidupan sehari-hari. Penggunaan Text Based Analogy dan Conceptual Change Text merupakan cara dalam mengubah konsepsi dengan berbasis teks yang membantu guru dalam menyampaikan kebenaran ilmiah dalam rangka mengatasi miskonsepsi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kegunaan Text Based Analogy dan Conceptual Change Text dalam mengubah konsepsi siswa pada materi rangkaian listrik seri. Sampel dari penelitian ini adalah 24 orang siswa Madrasah Tsanawiyah yang diambil secara purposive dari satu madrasah di Jakarta Selatan. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah metode  quasi experimental dan desain yang digunakan adalah pretest-posstest experimental control group design dimana kelompok eksperimen menggunakan Text Based Analogy dan kelompok kontrol menggunakan Conceptual Change Text. Siswa yang dijadikan sebagai sampel sudah teridentifikasi miskonsepsi pada materi rangkaian listrik seri dengan menggunakan Tes Diagnostik Rangkaian Listrik Sederhana. Untuk dapat mengukur sejauh mana Text Based Analogy dan Conceptual Change Text dalam mengubah konsepsi siswa digunakan instrumen pengubah konsepsi rangkaian listrik seri dalam bentuk two tier. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa Text Based Analogy lebih berguna dalam mengubah konsepsi siswa jika dibandingkan dengan Conceptual Change Text.

 

Kata Kunci: Pengubahan konsepsi; Miskonsepsi; Text Based Analogy (TBA); Conceptual Change Text (CCT); Rangkaian listrik sederhana.




DOI: https://doi.org/10.17509/wapfi.v5i1.22681

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Reza Hesti Hasibuan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

The Journal Wahana Pendidikan Fisika http://ejournal.upi.edu/index.php/WapFi/ is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

The Journal WaPFi (Wahana Pendidikan Fisika).

All rights reserverd. pISSN 2338-1027 eISSN 2685-4414

Copyright © Faculty of Mathematics and Science Education (FPMIPA) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)