Penerapan Metode Analisis Wimba Pada Sampul Buku “Let’s Count” Karya Aliaga Mirguseinov

Dwita Alfiani Prawesti, Meyra Oktapiyaningsih

Abstract


Penelitian ini mengeksplorasi ilustrasi sampul buku anak "Let's Count" karya Aliaga Mirguseinov dengan menerapkan Metode Cara Wimba. Ilustrasi pada sampul buku anak seringkali tidak sesuai dengan kenyataan, namun meski begitu illustrasi pada buku anak memiliki cerita penting untuk membantu perkembangan anak, entah berisi ajaran mengenai kebaikan atau peringatan mengenai suatu bahaya dalam kehidupan. Ilustrasi buku anak mungkin sering kali terlihat aneh bagi orang dewasa. Namun sesungguhnya ilustrasi yang seperti itu yang disukai dan lebih dimengerti oleh anak-anak. Hal ini menjadikan sampul buku anak "Let's Count" menarik untuk dianalisis secara mendalam. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis cerita imajinatif di balik sampul buku anak "Let's Count". Metode yang digunakan adalah Metode Wimba, yang memungkinkan analisis mendalam terhadap elemen visual dan teknik artistik yang digunakan dalam ilustrasi sampul. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ilustrasi pada sampul buku tersebut tidak hanya sekadar gambar, tetapi mengandung cerita membantu secara signifikan bagi perkembangan anak. Temuan ini memberikan kontribusi penting dalam memahami penerapan Metode Wimba dalam ilustrasi buku anak-anak dan menyoroti pentingnya elemen visual dalam mendukung proses pembelajaran pada usia dini.


Keywords


Wimba; Illustrasi; Cover Buku; Anak; Imajinatif

References


AYUNINGTYAS, R. A., SUPRAPTO, P. K., & DIELLA, D. (2019). Meningkatkan Kreativitas Peserta Didik dengan Model Pembelajaran Wimba. Biodidaktika, Universitas Siliwangi.

BANG, M. (2000). Picture This: How Pictures Work. Chronicle Books.

HARYADI, T. (n.d.). Wimba dan Tata Ungkapan. Dinas Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (DINUS), Universitas Diponegoro.

NODELMAN, P. (1988). Words about Pictures: The Narrative Art of Children's Picture Books. University of Georgia Press.

SALISBURY, M., & STYLES, M. (2012). Children's Picturebooks: The Art of Visual Storytelling. Laurence King Publishing.

TABRANI, P. (2023). Wimba: Asal Usul dan Peruntukkannya. Wimba: Jurnal Komunikasi Visual, Institut Teknologi Bandung.




DOI: https://doi.org/10.17509/irama.v5i2.82424

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Meyra Oktapiyaningsih

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

P-ISSN 2686-0902 | E-ISSN 2809-7386

Address :

Fakultas Pendidikan Seni Dan Desain, Universitas Pendidikan Indonesia.
Gedung FPSD - Jl. Dr. Setiabudi No.229, Isola, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40154, Bandung, Provinsi Jawa Barat. (022)200-9198. irama_fpsd@upi.edu

IRAMA: Jurnal Seni, Desain dan Pembelajarannya is licensed under a Creative Commons Attribution ShareAlike 4.0

indexed by