PENERAPAN PENDEKATAN INSPIRATIF UNTUK MEINGKATKAN KREATIVITAS MENGGAMBAR SISWA
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan di salah satu SD di kota Bandung dengan dilatar belakangi oleh rendahnya tingkat kreativitas anak dalam menggambar yakni 47,92 % siswa mengalami tingkat kreativitas yang rendah. Partisipan penelitian ini adalah peserta didik kelas 1.1 yang berjumlah 20 orang siswa. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui perencanaan penerapam pendekatan inspiratif dalam proses pembelajaran (2) mendeskripsikan proses penerapan pendekatan inspiratif dalam proses pembelajaran untuk meningkatkan tingkat kreativitas menggambar siswa kelas I dalam pembelajaran seni rupa; dan (3) menganalisis peningkatan kreativitas menggambar siswa setelah diterapkan pendekatan inspiratif. Berdasarkan masalah tersebut, maka dilakukanlah penelitian tindakan kelas (PTK) yang mengacu pada Kemmis & Taggart. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan analisis data kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Dari penelitian yang dilakukan terdapat hasil penelitian dalam peningkatan kreativitas menggambar setelah penerapan pendekatan inspiratif. Presentasi tingkat kreativitas hasil menggambar siswa pada siklus I adalah 65 % dan mengalami peningkatan menjadi 84,58% pada siklus II. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa pendekatan inspiratif dapat meningkatkan kreativitas hasil menggambar siswa kelas I.
Keywords
pendekatan inspiratif, kreativitas
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.17509/jpgsd.v3i1.14015
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Terindeks :
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-Sharealike 4.0.