PENERAPAN METODE ESCO (ESTAFET WRITING AND COLLABORATIVE WRITING) DENGAN MEDIA GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MELENGKAPI CERITA RUMPANG PADA SISWA KELAS IVC SDN SUKAMAJU KECAMATAN SUMEDANG UTARA KABUPATEN SUMEDANG
Abstract
Berdasarkan data awal yang diperoleh di kelas IVC SDN Sukamaju, siswa mengalami masalah dalam melengkapi cerita rumpang. Dari permasalahan tersebut, maka dilakukan perbaikan dengan penerapan metode ESCO (Estafet Writing and Collaborative Writing) dengan media gambar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran perencanaan, pelaksanaan, aktivitas siswa, dan tes hasil belajasr dalam melengkapi cerita rumpang dengan menerapkan metode ESCO (Estafet Writing and Collaborative Writing) dengan media gambar. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (class action reasearch) dengan menggunakan desain penelitian Kemmis dan Taggart yang terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini tuntas dalam tiga siklus. Hasil belajar siswa pada data awal 16,7%, siklus I 44.4%, siklus II 75%, siklus III 100%. Dengan demikian, kegiatan pembelajaran dengan menerapkan metode ESCO (Estafet Writing and Collaborative Writing) dengan media gambardapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi melengkapi cerita rumpang.
Kata Kunci: ESCO (Estafet Writing and Collaborative Writing), media gambar, melengkapi cerita rumpang.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
• Arifin, Z. (2012). Konsep dan model pengembangan kurikulum. Bandung: Remaja Rosdakarya.
• Alwasilah, C. & Alwasilah, S. (2005). Pokoknya menulis cara baru menulis dengan metode kolaborasi. Bandung: Kiblat Buku Utama.
• Djuanda, D. (2014). Pembelajaran Bahasa Indonesia yang komunikatif dan menyenangkan. Sumedang: UPI SUMEDANG PRESS.
• Heriawan, A., Darmajari., & Senjaya,A. (2012). Metodologi pembelajaran kajian teoritis praktis. Banten: LP3G (Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Profesi Guru).
• Sagala, S. (2005). Konsep dan makna pembelajaran untuk membantu memecahkan problematika belajar dan mengajar. Bandung: Alfabeta.
• Santrock, J.W. (2009). Psikologi pendidikan educational psychology. Jakarta: Salemba Humanika.
• Semi, M.A. (2007). Dasar-dasar keterampilan menulis. Bandung: Angkasa.
• Sumadayo, S. (2013). Penelitian tindakan kelas. Yogyakarta: Graha Ilmu.
• Suyono & Hariyanto. (2011). Belajar dan pembelajaran. Bandung: Remaja Rosdakarta.
• Tarigan, G.H. (2008). Menulis sebagai suatu keterampilan berbahasa. Bandung: Angkasa.
DOI: https://doi.org/10.23819/pi.v1i1.3564
Refbacks
- There are currently no refbacks.