Pengaruh Pendekatan Matematika Realistik Terhadap Kemampuan Menyelesaikan Soal Cerita Tentang Aritmatika Sosial Uang

Dena Setiani, Yusuf Suryana, Oyon Haki Pranata

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita. Sehingga untuk meningkatkan kemampuan pada materi tersebut peneliti menggunakan alternatif pembelajaran dengan menggunakan pendekatan matematika realistik. Pendekatan matematika realistik ini berorientasi pada hal-hal yang rill. Sehingga dapat mempermudah siswa memahami konsep yang abstrak. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pendekatan matematika realistik terhadap kemampuan menyelesaikan soal cerita tentang aritmatika sosial uang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre-eksperimen dengan bentuk One-Group Pretest-Posttest Design. Penelitian ini dilakukan di kelas III SDN 2 Setiamulya Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa pemberian tes. Tes dilakukan sebelum diberi perlakuan (pretest) dan sesudah diberi perlakuan (posttest). Analisis data dilakukan dengan analisis data kuantitatif dengan bantuan program SPSS 16.0 dan Microsoft Excel 2013. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh dari penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa proses pembelajaran matematika dengan pendekatan matematika realistik sesuai dengan empat tahapan pendekatan matematika realistik dapat meningkatkan kemampuan siswa tentang aritmatika sosial uang di kelas III sekolah dasar. Peningkatan kemampuan tersebut dapat dilihat dari rata-rata hasil pretest dan posttest yang meningkat dari 7,15 menjadi 12,9.


Keywords


Kemampuan Matematis, Pendekatan Matematika Realistik, Aritmatika Sosial Uang

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Hadi, S. (2005). Pendidikan Matematika Realistik dan Implementasinya. Banjarmasin: Tulip.

Jakni. (2016). Metodologi Penelitian Eksperimen Bidang Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Kusmiati, Emi. (2013). Pendekatan Matematika Realistik Untuk Meningkatkan Pemahaman Matematika Tentang Materi Yang Melibatkan Uang Pada Siswa di Kelas III SD. (Skripsi). UPI Kampus Tasikmalaya

Muharram, MRW. (2014). Penerapan Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif dalam Penyelesaian Soal Cerita Matematika. (Skripsi). UPI Kampus Tasikmalaya

Nugraha, Yogi. (2015). Pengaruh Pendekatan Matematika Realistik Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau dari Kemampuan Spasial Siswa. Jurnal: e-Journal PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Volume 3, No. 1

Nursyarifah, Nida (2016). Penggunaan Pemodelan Matematika Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Aritmatika Sosial Siswa Sekolah Dasar. Jurnal PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Vol 3, No 1

Rahardjo, M. dkk. (2009). Pembelajaran Soal Cerita di SD. Yogyakarta: Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Matematika

Soviawati, E. (2011). Pendekatan Matematika Realistik (PMR) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Siswa di Tingkat Sekolah Dasar. Jurnal ISSN: 79-85

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta

Susanto, A. (2015). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana

Suwangsih, E & Tiurlina. (2010). Model Pembelajaran Matematika. Bandung: UPI Press

Wirama, Md. (2014). Pengaruh Pendekatan Matematika Realistik Terhadap Hasil Belajar Matematika Kelas V SDN Desa Penglatan Kecamatan Buleleng. Jurnal: Mimbar PGSD Universitas Pendidikan Ganesha. Volume 2, No. 1




DOI: https://doi.org/10.17509/pedadidaktika.v5i3.12856

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar



 

This Journal is published by Universitas Pendidikan Indonesia, licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
©All rights reserved 2017. Jurnal PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, ; 2406-8705 (issn print). 2774-213X (issn online)


Jalan Dadaha Nomor 18 Kota Tasikmalaya

Telepon (0265) 331860

Homepage http://pgsd-tasikmalaya.upi.edu/

Email: pedadidaktika_tasik@upi.edu dan pedadidaktika.jurnal@gmail.com