Systematic Literature Review:Teori Van Hiele dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Geometris Siswa Sekolah Dasar

Ulfi Silmi, Dindin Abdul Muiz L

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan dan kurangnya pemahaman siswa dalam mempelajari geometri. Fenomena yang ada menunjukkan bahwa siswa mengalami kesulitan dalam memahami petunjuk soal dan menyelesaikan soal geometri, kurangnya pemahaman siswa terhadap konsep awal geometri, sulit menentukan rumus serta kesulitan dalam menghitung. Geometri memegang peranan penting dalam mempelajari dan memahami konsep lain serta dapat mengembangakan kemampuan siswa dalam memecahkan masalah.Teori belajar van Hiele dijelaskan sebagai teori belajar yang berfokus pada materi geometri.Teori van Hiele dikembangkan oleh Pierre Marie van Hiele dan Dina van Hiele-Geldof berkebangsaan Belanda. Teori Van Hiele memiliki lima tingkatan perkembangan berpikir yaitu tingkat 1 (visualisasi), tingkat 2 (analisis), tingkat 3 (deduksi informal), tingkat 4 (deduksi) dan tingkat 5 (rigor). Pada setiap tingkatan tersebut menunjukkan karakteristik proses berpikir yang digunakan seseorang dalam belajar geometri. Tujuan dari penelitian yaitu untuk mengetahui teori van Hiele dalam meningkatkan kemampuan berpikir geometris siswa sekolah dasar dari berbagai jurnal berdasarkan Systematic Literature Review. Metode ini memiliki tiga tahapan penelitian yaitu planning, conducting dan reporting. Berdasarkan studi literatur yang telah dilakukan, artikel yang sesuai dengan tujuan penelitian ditinjau melalui proses seleksi. Teori van Hiele dinilai dapat meningkatkan kemampuan berpikir geometris siswa karena lebih menekankan aktivitas siswa dalam proses pembelajaran. Implikasi teori van Hiele dalam pembelajaran geometri adalah dapat memberikan kontribusi dan merubah pandangan guru dalam pembelajaran agar lebih berpusat pada siswa dan membuat pembelajaran geometri lebih efektif dengan memperhatikan kemampuan berpikir geometris siswa.


Keywords


Teori Van Hiele, Kemampuan Berpikir Geometris, Tinjauan Literatur Sistematis

References


Apriliani, A., Budhiluhoer, M., Jamaludin, A.,

& Prihandani, K. (2020). Systematic

literature review kepuasan pelanggan

terhadap jasa transportasi online.

Systematics, 2(1), 12–20

Avyani, T., & Pranata, Epon Nur’aeni L, O. H.

(2018). Penggunaan teori van hiele

untuk meningkatkan hasil belajar siswa

pada materi jaring-jaring kubus dan

balok. Jurnal Siliwangi: Seri Pendidikan,

(1), 5–9.

Azizah, M., Sulianto, J., & Cintang, N. (2018).

Analisis keterampilan berpikir kritis

siswa sekolah dasar pada pembelajaran

matematikakurikulum 2013. Jurnal

Penelitian Pendidikan, 35(1), 61–70.

Badraeni, N., Pamungkas, R. A., Hidayat, W.,

Rohaeti, E. E., & Wijaya, T. T. (2020).

Analisis kesulitan siswa berdasarkan

kemampuan pemahaman matematik

dalam mengerjakan soal pada materi

bangun ruang sisi datar. Jurnal

Cendekia : Jurnal Pendidikan

Matematika, 4(1), 247–253.

Budiman, H., & Rosmiati, M. (2020).

Penerapan teori belajar van hiele

berbantuan geogebra untuk

meningkatkan kemampuan penalaran

matematis siswa. Prisma, 9(1), 47–56.

Chairani, Z. (2013). Implikasi teori van hielle

dalam pembelajaran geometri. LENTERA

Jurnal Ilmiah Kependidikan, 8(1), 20–

Fauzi, I., & Arisetyawan, A. (2020). Analisis

kesulitan belajar siswa pada materi

geometri di sekolah dasar. Kreano,

Jurnal Matematika Kreatif-Inovatif,

(1),27–35.

Firnanda, V., & Pratama, F. W. (2020). Profil

kemampuan pemecahan masalah

matematika pada materi segitiga

berdasarkan teori van hielle. Jurnal

Pendidikan Matematika, 9(3), 487–498.

Fitriati, L. S. (2016). Penerapan teori van

hiIele dalam meningkatkan kemampuan

berpikir siswa sekolah menengah

pertama pada materi bangun ruang.

Jurnal Pendidikan Matematika, 2(1), 41–

Junedi, B. (2017). Penerapan teori belajar

van hiele pada materi geometri di kelas

VIII. MES: Journal of Mathematics

Education and Science, 3(1), 1–7.

Kamarullah, K. (2017). Pendidikan

matematika di sekolah kita. Al

Khawarizmi: Jurnal Pendidikan Dan

Pembelajaran Matematika, 1(1), 21–32.

Khoiri, M. (2014). Pemahaman siswa pada

konsep segiempat berdasarkan teori van

hiele. Prosiding Seminar Nasional

Matematika, November, 262–267.

Muarifah, A. (2016). Analisis keterampilan

geometri siswa dalam menyelesaikan

soal geometri segiempat berdasarkan

tingkat berpikir van hiele. 365–374.

Mulyadi, I., & Muhtadi, D. (2019). Proses

berpikir siswa dalam menyelesaikan

masalah geometri berdasarkan teorivan

hiele ditinjau dari gender. Jurnal

Penelitian Pendidikan Dan Pengajaran

Matematika, 4(1), 1–8.

Unaenah, E., Anggraini, I. A., Aprianti, I., Aini,

W. N., Utami, D. C., Khoiriah, S., &

Refando, A. (2020). Teori van hieledalam

pembelajaran bangun datar. Jurnal

Pendidikan Dan Ilmu Sosial, 2(2), 365-




DOI: https://doi.org/10.17509/pedadidaktika.v9i2.53166

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

This Journal is published by Universitas Pendidikan Indonesia, licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
©All rights reserved 2017. Jurnal PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, ; 2406-8705 (issn print). 2774-213X (issn online)


Jalan Dadaha Nomor 18 Kota Tasikmalaya

Telepon (0265) 331860

Homepage http://pgsd-tasikmalaya.upi.edu/

Email: pedadidaktika_tasik@upi.edu dan pedadidaktika.jurnal@gmail.com