Literasi Lingkungan Siswa Kelas V Melalui Pembelajaran Read-Answer-Discuss-Explain-and Create (RADEC) Menggunakan Zoom Meeting pada Materi Tanah

Siti Anisah, Atep Sujana, Yudha Munajat Saputra

Abstract


Literasi lingkungan sangat penting dimiliki oleh setiap siswa untuk membangun kesadaran terhadap lingkungan dan mengatasi permasalahan lingkungan sehingga alam semesta ini tetap terjaga dan lestari. Salah satu cara dalam meningkatkan budaya literasi lingkungan adalah dengan peningkatan sistem pembelajaran di sekolah. Model pembelajaran Read-Answer-Discuss and Create (RADEC) merupakan gagasan terbaru dalam usaha meningkatkan mutu pendidikan sehingga tercapainya kompetensi abad 21 dan budaya literasi lingkungan di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengukur literasi lingkungan siswa SD Kartika XIX-6 Kota Cirebon melalui pembelajaran RADEC menggunakan zoom meeting pada materi tanah. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V berjumlah 15 siswa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif. Instrumen yang digunakan yaitu observasi pembelajaran RADEC, angket respon siswa, dan tes literasi lingkungan meliputi komponen pengetahuan, keterampilan kognitif, perilaku, dan sikap terhadap lingkungan. Teknik pengolahan data yang dilakukan meliputi penentuan kategori hasil skor, pengelompokkan data, analisis dan kesimpulan. Dari hasil penelitian ini diperoleh data literasi lingkungan bahwa terdapat 2 siswa berkategori rendah dan 13 siswa berkategori tinggi dengan keseluruhan rata-rata skor dari keempat komponen literasi lingkungan yaitu 80 berkategori tinggi. Respon siswa dan observasi terhadap pembelajaran RADEC menggunakan zoom meeting menunjukkan kategori yang baik. Adapun simpulan dari penelitian ini adalah literasi lingkungan setelah pembelajaran RADEC menggunakan zoom meeting menunjukan hasil yang sangat baik. Rekomendasi pada penelitian ini adalah model pembelajaran RADEC harus dikembangkan lagi agar siswa dapat mengimplementasikan perolehan literasi lingkungan menggunakan model RADEC sehingga terciptanya kesadaran dalam menjaga lingkungan dalam kehidupan sehari-hari.


Keywords


Literasi Lingkungan; Model RADEC; Metode Kualitatif Deskriptif; Materi Tanah

References


Desfandi, M. (2015). Mewujudkan Masyarakat Berkarakter Peduli Lingkungan melalui Program Adiwiyata. SOSIO-DIDAKTIKA: Social Science Education Journal, 2(1), 31–37. https://doi.org/10.15408/sd.v2i1.1661.

Farida, I., Hadiansah, Mahmud, & Munandar, A. (2017). Project-Based Teaching and Learning Design for Internalization of Environmental Literacy with Islamic Values. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 6(2), 277–284. https://doi.org/10.15294/jpii.v6i2.9452.

Hardiyani, D., Saputra, Y. M., & Ma’mun, A. (2021). The Sp3or’S Policy Evaluation in SDP Perspective: New Direction for Sports Development in the Future. COMPETITOR: Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga, 13(1), 83. https://doi.org/10.26858/cjpko.v13i1.18933.

Ilham S, M., Syarifuddin, K., & Rukli. (2020). Pengaruh Model Pembelajaran Radec Berbantuan Aplikasi Zoom terhadap Kemampuan Berpikir Kritis IPA Siswa Kelas VI SDN Kalukuang 1 Makassar di Era Pandemi Covid-19. Indonesian Journal of Primary Education, 4(2), 174–183.

Karlina, D., Sopandi, W., & Sujana, A. (2020). Critical Thinking Skills of Fourth Grade in Light Properties Materials through the Radec Model. The 2nd International Conference on Elementary Education, 2, 1743–1753. http://proceedings.upi.edu/index.php/icee/article/view/802/720.

Kemdikbud. (2019). Tanggapi Hasil PISA 2018 Mendikbud: Ini Jadi Masukan Berharga. [Online]. Diakses dari: https://kemdikbud.go.id/main/blog/2019/12/tanggapi-hasil-pisa-2018- mendikbud-ini-jadi-masukan-berharga.

Kurniawan, M. R., Saputra, Y. M., & Kusmaedi, N. (2021). The Relationship Between Sports Facility Service Quality and Customer Satisfaction of Gor Saparua. COMPETITOR: Jurnal Pendidikan Kepelatihan Olahraga, 13(1), 17. https://doi.org/10.26858/cjpko.v13i1.17442.

Kusumaningrum, D. (2018). Literasi Lingkungan dalam Kurikulum 2013 dan Pembelajaran IPA di SD. Indonesian Journal of Natural Science Education (IJNSE), 1(2), 57–64. https://doi.org/10.31002/nse.v1i2.255.

Nasution, R. (2016). Analisis Kemampuan Literasi Lingkungan Siswa SMA Kelas X di Samboja dalam Pembelajaran Biologi. Proceeding Biology Education Conference: Biology, Science, Enviromental, and Learning, 13(1), 352–358.

Nurfaidah, S. S. (2017). Analisis Aspek Literasi Sains Pada Buku Teks Pelajaran Ipa Kelas V Sd. Mimbar Sekolah Dasar, 4(1), 56–66. https://doi.org/10.23819/mimbar-sd.v4i1.5585.

Siddiq, M. N., Supriatno, B., & Saefudin. (2020). Pengaruh Penerapan Problem Based Learning terhadap Literasi Lingkungan Siswa SMP pada Materi Pencemaran Lingkungan. Assimilation: Indonesian Journal of Biology Education, 3(1), 18–24. https://doi.org/10.17509/aijbe.v3i1.23369.

Stevenson, K. T., Carrier, S. J., & Peterson, M. N. (2014). Evaluating strategies for inclusion of environmental literacy in the elementary school classroom. Electronic Journal of Science Education, 18(8), 1–17. https://doi.org/https://ejrsme.icrsme.com/article/view/13940.

Sujana, A. (2014). Literasi Kimia Mahasiswa PGSD dan Guru IPA Sekolah Dasar Pada Tema Udara. Mimbar Sekolah Dasar, 1(1), 99–107. https://doi.org/10.17509/mimbar-sd.v1i1.870.

Sujana, A., Sukardi, R. R., Rosbiono, M., & Sopandi, W. (2021). Fundamental concepts and chemical representations on sea pollutant migration: can it be improved through RADEC. Moroccan Journal of Chemistry, 9(2), 328–338. https://doi.org/10.48317/IMIST.PRSM/morjchem-v9i2.27585.

Sukmawati, D., Sopandi, W., & Sujana, A. (2020). The Application of Read-Answer-Discuss-Explain-and Create ( Radec ) Models to Improve Student Learning Outcomes in Class V Elementary School on Human Respiratory System. The 2nd International Conference on Elementary Education, 2(1), 1734–1742.

Wahyuni, C., Sudin, A., & Sujana, A. (2020). Nilai Integritas dan Penguasaan Konsep Peserta Didik Melalui Pembelajaran Radec Berbasis Grup Whatsapp Pada Materi Siklus Air. Jurnal Pena Ilmiah, 3(2).




DOI: https://doi.org/10.17509/jpi.v4i1.39434

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.