ANALISIS HASIL BELAJAR “MENGOLAH HOT AND COLD APPETIZER ATAU SALAD” SEBAGAI KESIAPAN TES UJI KOMPETENSI MAKANAN KONTINENTAL PADA SISWA SMK NEGERI 3 SUKABUMI
Sari
Penelitian ini dilatarbelakangi adanya program Uji Kompetensi yang merupakan salah satu jenis evaluasi akhir pembelajaran produktif di kelas XII. Uji Kompetensi perlu kesiapan, salah satunya kesiapan pengetahuan. Pengetahuan yang diperoleh siswa sebagai hasil belajar Kompetensi Dasar “Mengolah Hot and Cold Appetizer atau salad” diharapkan dapat menjadi bekal pada pelaksanaan Tes Uji kompetensi makanan kontinental khususnya pada materi tentang salad. Tujuan dari penelitian ini untuk mendapatkan gambaran mengenai hasil belajar pengetahuan “Mengolah Hot and Cold Appetizer atau salad” yang meliputi tahap penyusunan perencanaan, tahap pengolahan, tahap penataan hidangan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Populasi penelitian yaitu siswa kelas XII Kompetensi Keahlian Jasa Boga SMKN 3 Sukabumi sebanyak 82 orang. Teknik pengambilan sample dengan menggunakan sampel insidental dan diperoleh anggota sampel sebanyak 27 responden. Instrument yang digunakan berupa angket. Hasil penelitian menunjukkan analisis hasil belajar pengetahuan “Mengolah Hot and Cold Appetizer atau salad”sebagai kesiapan uji kompetensi makanan kontinental berada pada kriteria siap. Saran penelitian ditujukan pada siswa SMKN 3 Sukabumi untuk terus meningkatkan hasil belajar dengan cara sering melakukan latihan dirumah atau di laboratorium tata boga serta dengan membaca buku yang relevan agar semakin siap untuk mengahadapi tes uji kompetensi.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Ekawatiningsih, P, dkk. Restoran Jilid 1 untuk SMK. Jakarta : Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, 2008.
Hindriyarin. (2009). Hand Out Mengolah Makanan Kontinental. Sukabumi : SMKN 3
Universitas Pendidikan Indonesia. (2013) Pedoman Penulisan Karya Ilmiah. Bandung: UPI
Riduwan.(2011) Skala Pengukuran Variabel-Variabel Penelitian. Bandung Alfabeta
Arikunto, S. (2002) Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta
Sudjana, N. (2013) Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algensindo Offset
Slameto .(2013) Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: RinekaCipta.
DOI: https://doi.org/10.17509/boga.v5i1.8448
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.