Analisis Tipografi Tulisan Puisi Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar

Disa Ardani Iswari, Dian Indihadi

Abstract


Puisi anak memiliki ciri bentuk penulisan puisi yang ditulis ke dalam larik- larik pendek, berganti baris walau belum penuh ke margin kanan, dan larik- larik tersebut kemudian membentuk bait-bait. Bentuk penulisan tersebut disebut tipografi. Tipografi merupakan pembeda antara puisi dengan prosa dan drama. Penelitian terhadap tipografi puisi di Kelas IV Sekolah Dasar belum pernah dilakukan, sehingga belum ada bukti kemampuan menulis puisi berdasarkan aspek tipografi puisi di SDN 3 Bayongbong. Tujuan penelitian yaitu menganalisis tipografi tulisan puisi karya peserta didik di kelas IV SDN 3 Bayongbong. Aspek tipografi yang menjadi fokus penelitian ini diantaranya (1) Penulisan judul; (2) Penulisan nama peserta didik; (3) Penyusunan bait; (4) Penyusunan larik; (5) Kelengkapan penulisan diksi; (6) Kerapian dan (7) Kesesuaian dengan tema. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SDN 3 Bayongbong yang berjumlah 20 peserta didik dengan objek penelitian yaitu tipografi pada puisi yang ditulis tangan oleh peserta didik. Penelitian ini disusun dan dilaksanakan dengan menggunakan metode deskriptif melalui pendekatan kualitatif. Metode ini digunakan dengan mendeskripsikan tipografi tulisan puisi peserta didik sesuai aspek yang telah ditentukan. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan tes tulis berupa penugasan membuat puisi dan teknik dokumentasi. Berdasarkan data yang terkumpul, dapat ditarik sebuah simpulan bahwa data kesatu dari 20 peserta didik memperoleh jumlah skor keseluruhan 139 dengan rata- rata nilai adalah 6,75. Skor tersebut belum memenuhi ketuntasan indikator tipografi puisi yang ditentukan dalam penelitian artinya kemampuan peserta didik dalam menulis puisi dengan aspek tipografi pada data kesatu belum memenuhi. Lalu berdasarkan data kedua dari 20 peserta didik memperoleh jumlah skor keseluruhan 155 dengan rata- rata skor yang diperoleh adalah 7,75, skor tersebut telah memenuhi indikator ketuntasan tipografi puisi artinya kemampuan peserta didik dalam menulis puisi dengan aspek tipografi pada data kedua sudah memenuhi.

Keywords


Analisis Tipografi, Tipografi Puisi, Tipografi Puisi Anak, Menulis Puisi

Full Text:

PDF

References


Aminudin. (2013). Pengantar Apresiasi Karya Sastra. Bandung: Sinar Bagus Algensindo.

Alawiyah, A. R., Hendri, E., & Apriliya, S. (2018). Model Inkaber Sebagai Inovasi Pembelajaran Untuk Meningkatkan Keterampilan Membaca Menulis Permulaan Siswa Sekolah Dasar. PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 5(2), 141–151.

Anggreni, S. (2013). Analisis deskriptif tentang struktur fisik puisi karya siswa di kelas vb sd negeri 2 kota bengkulu tahun pelajaran 2012/2013. Skripsi.

Baldasaro, M. M. (2014). Analisis Kemampuan Menulis Puisi Anak Pada Siswa Kelas V di SD Negeri 20 Kota Bengkulu. 7, 219–232.

Cecep Ahmad Hidayat, R. W. dan R. B. (2018). Analisis Unsur Intrinsik Puisi Karya Siswa Kelas VA SDN 1 Nagarasari. PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 5(2), 32–40.

Dewantari, G. P. (2020). Analisis Kesulitan Siswa Kelas V Dalam Menulis Puisi Sesuai Dengan Struktur Puisi Di SDN Kaliabang Tengah VIII.

Doyin, M. (2014). Pengembangan Materi Ajar Puisi Di Sd. Lingua, 10.

Indihadi, Dian dan Nugraha, D. (2016). Pengembangan model pembelajaran menulis deskriptif bagi peningkatan hasil belajar siswa melalui teknik “Brainstorming” dalam proses menulis. Tasikmalaya : UPI Press.

Indihadi, D. (2018). Penggunaan Media Gambar terhadap Pembelajaran Menulis Puisi Peserta Didik. PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 5(1), 193–205.

Jamaludin. (2011). Analisis Kemampuan Siswa Dalam Menulis Puisi Bebas : Sudut Pandang Struktur Fisik dan Batin Puisi.

Kurniandari, T. R. (2009). Peningkatan Keterampilan Menulis Puisi Siswa Kelas V SD Negeri 3 Limbangan dengan Teknik Latihan Terbimbing melalui Mdia Lagu.

Moleong, L. J. (2018). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

Muntazir, M. (2017). Struktur Fisik dan Struktur Batin Pada Puisi Tuhan, Aku Cinta Padamu Karya WS Rendra. Jurnal Pesona, 3(2), 208–223. https://doi.org/10.26638/jp.448.2080

Nasriani. (2019). Kemampuan Menulis Puisi Anak Peserta Didik Kelas V Di Mis Ainus Syamsi Kelurahan Baju Bodoa Kecamatan Maros Baru Kabupaten Maros. Alaudin, 8(2), 2019. https://doi.org/10.22201/fq.18708404e.2004.3.66178

Nurgiyantoro, B. (2013). Sastra Anak Pengantar Pemahaman Dunia Anak. Yogyakarta : Gadjah Mada University Press.

Rozak, A., Mascita, D. E., & Astuti, A. (2018). Kajian Puisi Anak dan Bahan Ajar Tematik Bahasa Indonesia Sekolah Dasar. Deiksis : Jurnal Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 5(1), 1. https://doi.org/10.33603/deiksis.v5i1.992

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D.Alfabeta: Bandung.

Tanzeh, A. (2011). Metode Penelitian Praktis. Yogyakarta : Percetakan Teras.

Widyawati, K., & Indihadi, D. (2018). PEDADIDAKTIKA : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR Penggunaan Gadget. Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 5(2), 372–379. https://ejournal.upi.edu/index.php/pedadidaktika/article/view/25731/12211

Waluyo. (2010). Teori dan Apresiasi Puisi. Jakarta : Erlangga.




DOI: https://doi.org/10.17509/pedadidaktika.v8i3.39235

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

This Journal is published by Universitas Pendidikan Indonesia, licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
©All rights reserved 2017. Jurnal PEDADIDAKTIKA: Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, ; 2406-8705 (issn print). 2774-213X (issn online)


Jalan Dadaha Nomor 18 Kota Tasikmalaya

Telepon (0265) 331860

Homepage http://pgsd-tasikmalaya.upi.edu/

Email: pedadidaktika_tasik@upi.edu dan pedadidaktika.jurnal@gmail.com